Wakil Bupati Nias Selatan Firman Giawa SH., MH., mendampingi perwakilan dari Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenkomarves) dalam melakukan survey pembukaan tambahan kapal cepat dari dan menuju Kepulauan, bertempat di Pelabuhan Lama Telukdalam dan Pelabuhan Baru Telukdalam, Minggu 16 April 2023.
Pada kesempatan itu Firman Giawa menjelaskan kondisi geografis Kabupaten Nias Selatan yang memiliki 35 kecamatan dan 7 kecamatan di antaranya berada di kepulauan.
“Tujuh Kecamatan tersebut sangat membutuhkan bantuan transportasi laut. Transportasi laut itu merupakan kebutuhan yang sangat penting dan mendesak bagi masyarakat terutama masyarakat di kepulauan, untuk mendukung mobilitas mereka dan juga untuk mendukung pergerakan ekonomi masyarakat”, jelas Firman Giawa.
Wakil Bupati Nias Selatan ini juga menerangkan bahwa sudah ada kapal cepat yang melayani transportasi dari Telukdalam menuju kepulauan dan sebaliknya. Akan tetapi keberadaan kapal tersebut masih belum cukup memenuhi kebutuhan transportasi saat ini.
Terkait dengan keberadaan kapal cepat yang sedang beroperasi sekarang ini, Firman Giawa mengatakan bahwa masyarakat sering menyampaikan keluhan tentang kondisi mesin kapal tersebut karena sering mengalami kerusakan. Selain itu, dikatakan juga bahwa lautan yang ditempuh menuju kepulauan merupakan lautan bebas sehingga dibutuhkan tambahan kapal yang kondisi dan kemampuan pelayarannya jauh lebih bagus lagi.
“Saya berharap dengan kedatangan perwakilan dari Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan investasi ini dapat menghasilkan keputusan yang menguntungkan dan dapat bersama-sama menghasilkan solusi atas permasalahan yang ada, yakni berupa bantuan kapal cepat yang kualitasnya lebih bagus lagi sehingga bisa menjadi moda transportasi baru bagi masyarakat wilayah kepulauan”, ujar Firman Giawa.
Firman Giawa mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Nias Selatan sungguh memberikan perhatian pada kebutuhan masyarakat di kepulauan terutama berkaitan dengan transportasi laut. Kehadiran perwakilan Kemenkomarves untuk melakukan survey awal merupakan salah satu hasil dari usaha Pemerintah Daerah Nias Selatan untuk melakukan kolaborasi dengan pemerintah pusat untuk membangun daerah Nias Selatan. Hal ini menunjukkan bahwa Pemerintah Kabupaten Nias Selatan serius memberikan perhatian dan mencarikan solusi atas persoalan moda transportasi laut bagi masyarakat di kepulauan.
“Saya siap untuk datang dan hadir di Kemenkomarves untuk mengikuti rapat koordinasi dengan pihak Kemenkomarves. Saya juga akan membawa Dinas Perhubungan Kabupaten Nias Selatan agar pelaksanaan teknisnya nanti dapat sesuai dengan mekanisme dan peraturan yang berlaku”, imbuh Firman Giawa.
Kadis Perhubungan Nias Selatan Fa’atulo Gulo juga menjelaskan bahwa selama ini kapal cepat yang melayani rute Telukdalam ke kepulauan dan sebaliknya, hanya berkapasitas 120 seat. Hal itu dirasa masih belum cukup memadai untuk melayani kebutuhan masyarakat yang memiliki mobilitas tinggi saat ini.
“Sering muncul masalah tatkala kapal tersebut naik dok sekali dalam setahun untuk melakukan perbaikan serta perawatan rutin. Transportasi menjadi berhenti karena tidak ada kapal lain untuk menggantikannya sehingga masyarakat kepulauan mengalami kesulitan dalam hal transportasi, dan masyarakat menjadi sering bertanya kepada pemerintah, bagaimana transportasi kami”, ujar Kadis Perhubungan Nias Selatan.
Fa’atulo Gulo menyampaikan harapan agar tambahan kapal itu nantinya memiliki kondisi yang lebih baik dan posisi mesinnya tidak lagi berada di luar lambung kapal melainkan berada di dalam kapal sehingga tidak menimbulkan kebisingan bagi penumpang. Dengan itu, penumpang kapal tetap merasa nyaman serta aman”.
Royadi Anwar yang merupakan perwakilan dari Kemenkomarves mengatakan bahwa proposal usulan penambahan kapal cepat tersebut sudah diterima. Dia mengatakan bahwa sepulang dari survey ini, dia akan langsung melakukan rapat dengan direktorat terkait serta stakeholder yang membidangi hal ini untuk membicarakan penambahan kapal cepat tersebut.
Royadi Anwar pun mengatakan bahwa selama perjalanan menuju Nias Selatan, dia telah mendengar pendapat langsung dari masyarakat kepulauan yang menyatakan bahwa mereka sangat membutuhkan bantuan penambahan kapal cepat tersebut. Kapal itu nantinya diharapkan dapat membantu masyarakat untuk mempercepat arus mobilitas manusia serta barang, juga mempercepat proses urusan pemerintahan dan masyarakat kepulauan di Telukdalam.
“Kami akan segera melakukan rapat serta membicarakan proposal yang telah disampaikan kepada kami, dan kami akan segera membuat rapat koordinasi bersama dengan pemerintah Kabupaten Nias Selatan untuk membicarakan secara detail bagaimana konsep kapal yang akan ditambahkan nantinya, berikut dengan pendanaan serta spesifikasi yang cocok serta layak”, ucap Royadi Anwar.
Parlindungan Purba, mantan anggota DPD RI Sumatera Utara yang turut hadir pada kesempatan itu mengatakan bahwa dia juga akan berusaha membantu pemerintah Kabupaten Nias Selatan dalam proses penambahan kapal cepat untuk masyarakat kepulauan tersebut.
“Proses penambahan kapal ini juga menunjukkan kehadiran pemerintah Kabupaten Nias Selatan untuk menyelesaikan permasalahan yang ada dan membantu masyarakat. Saya yakin dengan penambahan kapal ini nantinya dapat menambah serta memperkuat ekonomi masyarakat kepulauan yaitu dengan mudahnya perputaran hasil pertanian, perikanan dan juga mendorong sektor pariwisata yang bernilai ekonomi bagi masyarakat kepulauan”, ucap Parlindungan Purba. (WS)
Gallery Photo