Hadiri Acara Welcome Dinner JKPI, Firman Giawa Serahkan Cinderamata dan Undangan Nias Pro Kepada Walikota Semarang

Wakil Bupati Nias Selatan, Firman Giawa, SH., MH., menyerahkan cinderamata dan undangan Nias Pro kepada Walikota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu.

Wakil Bupati Nias Selatan, Firman Giawa SH., MH., menghadiri acara Welcome Dinner peserta Rakernas X Jaringan Kota Pusaka Indonesia (JKPI) Tahun 2023 yang diselenggarakan di Venue Borsumy Heritage Kompleks Kota Lama, Kota Semarang, Selasa 22 Agustus 2023.

Sebelum acara Welcome Dinner tersebut berlangsung, para peserta Rakernas X yang berasal dari Kabupaten/Kota anggota JKPI saling bertukar cinderamata kepada pemerintah kota Semarang yang diterima langsung oleh Ibu Walikota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu.

Pada kesempatan itu Wakil Bupati Nias Selatan menyerahkan cinderamata kepada Walikota Semarang sekaligus mengundangnya untuk hadir di acara Kejuaraan Surfing Internasional Nias Pro QS 5000 yang akan diselenggarakan pada tanggal 11-17 September 2023.

Welcome Dinner ini dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Semarang untuk menyambut kehadiran perwakilan Kabupaten/Kota anggota JKPI sekaligus untuk memperkuat tali persaudaraan di antara anggota JKPI.

“Kami ingin memberikan support kepada bapak dan ibu yang hadir, bahwa merawat dan melestarikan cagar budaya dapat berjalan lancar apabila seluruh pemangku kepentingan dapat berkolaborasi. Saya berharap di dalam Jaringan Kota Pusaka Indonesia (JKPI) kita dapat saling support. Kita berharap bahwa bersama JKPI ini kita bisa mendapatkan pengakuan-pengakuan baik di tingkat nasional maupun internasional, yang bisa menjadi kebanggan bagi kita, dalam hal melestarikan keanekaragaman pusaka alam dan budaya di seluruh nusantara. Dan pada akhirnya muaranya berdampak bagi kesejahteraan masyarakat kita semua,” ujar Walikota Semarang.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut para kepala daerah Kabupaten/Kota anggota JKPI dan para perwakilan undangan dari Kabupaten/Kota anggota JKPI. (WS)

Gallery Photo